Berantem Karena Salah Memfungsikan Barang

Ayo Ketawa! - Terjadi kasus kekerasan dalam rumah tangga, kali ini kejadiannya agak aneh. Pelakunya seorang istri, korban suami dan saksinya anaknya yang berumur 4 tahun.

Sesampainya di kantor polisi, polisi bertanya kepada si istri, "Dengan apa Anda memukul bapak ini sampai kepalanya berdarah?!!" Istri menjawab dengan singkat, "Dengan sendok pak...!!"

"Masa kalau cuma dengan sendok bisa sampai begitu parah?!" Tanya polisi menginterogasi. Istri pun menjawab dengan suara yang pelan, "Sendok semen maksudnya pak..!!"

Polisi manggut-manggut, lalu melanjutkan pertanyaan, "Kenapa Anda memukul suami anda?!"

Si istri pun mulai bercerita, "Saat sore menjelang malam, saya memandikan anak saya, anak saya bertanya sambil nunjuk "burungnya", mama ini fungsinya untuk apa?! Ya saya jawab, itu fungsinya untuk pipis nak..."

Polisi jadi heran, lalu bertanya, "Kok hanya perkara sepele itu, lalu ibu hantam suami dengan sendok semen??!"

"Pertanyaan anak saya masih ada kelanjutannya Pak Polisi...", jawab si Istri. "Oke lanjutkan keteranganmu...", sanggah polisi.

"Lalu anak saya bertanya lagi, kok papa gunakan ini untuk menggosok gigi pembantu kita, ma?! Mendengar pertanyaan itu, saya langsung emosi pak.."

"(>ï½™<)!!!" (***)